Ikutan mecahin kasus mas :
Analisaku begini kemungkinan yang di curigai ada dua orang sebagai tersangka di kejadian ini.
- Letak posisi mayat yang berada di dalam kamar karyawan cafe bisa mengindikasikan bahwa Bos Cafe tersebut sengaja di ajak atau di pancing menuju kamar tersebut kemudian di bunuh.
- Perhiasan yang raib seolah di aminkan oleh Karyawan Cafe dengan alibi bahwa perhiasan tersebut di gadaikan.
- Agen Cafe mengatakan bahwa ia melihat api dan melihat tubuh pemilik toko terbakar.
- Koki kabur melalui ventilasi karena melihat api membesar.
Hipotesa sementara adalah adanya keterkaitan antara Karyawan Cafe dan juga si koki karena jika memang sumber kebakaran adalah kebocoran gas. Gas di sini biasa di kaitkan dengan kompor yang berada di dapur lalu siapa orang yang paling berkompeten berada di dapur ? Sudah pasti koki. Lalu soal alibi melewati ventilasi jika memang terjadi kebakaran dan melalui ventilasi sudah pasti suhu ruangan akan sangat panas sampai ke daerah ventilasi itu sendiri tinggal di lihat dengan banyak atau tidaknya keringat yang keluar dari tubuh dan pakaian si koki.
Lalu di lanjutkan dengan keterangan karyawan cafe yang seolah tau bahwa perhiasan akan di gadaikan padahal ia hanya karyawan. Tidak masuk di akal jika seorang pimpinan akan membocorkan keadaan finansial dirinya sendiri.
Bagaimana jika kronologisnya adalah seperti ini.
Karyawan cafe berkerja sama dengan koki untuk menghabisi Bos pemilik cafe dengan incaran mengambil semua harta bendanya tapi seolah - olah di buat terjadi kebakaran dengan tujuan untuk menghilangkan barang bukti bisa dengan sidik jari yang menempel di leher atau dengan jeratan tali.
Untuk.sementara itu dugaan daku.